Laman

3 January 2011

Pahami Diri Kita, dan Pilih Jalur Alamiah Mana yang Bisa Mensukseskan Anda.

Setiap orang memiliki minat dan bakat yang berbeda.Walaupun saya percaya bahwa orang bisa sukses bukan karena bakatnya. Namun bagaimanapun juga minat seseorang tetap punya peran penting dalam membuat kesuksesan.

Jika kita sudah paham apa minat kita, baru kita tentukan target yang tepat. Menurut anda apakah penting kita memiliki sebuah target ??  Memang benar..., seperti kata para motivator dan orang-orang sukses. Tidak penting membahas dimana kita sekarang berada, tapi lebih penting lagi kita harus tahu mau menuju ke mana !

Dengan memiliki target yang jelas, kita lebih fokus dalam menjalani keinginannya. Bayangkan jika kita pergi tanpa tujuan, tanpa arah yang jelas, tentu akan sangat mengkhawatirkan karena tidak jelas mau ke mana. Jangan-jangan....

Dalam menentukan tujuan itulah sebelumnya kita perlu mengenali diri kita. Karena setiap orang memiliki minat dan jalur yang berbeda-beda. Maka jalur usaha yang bisa membawa kepada keberhasilan juga tentu beda-beda.

Menurut pak Tung Desem Waringin dalam Financial Revolution, ada beberapa tipe orang dengan jalur alamiahnya masing-masing. Tipe itu seperti berikut ini :

  1. Tipe Mechanic : Adalah orang yang suka mengandalkan dan mengikuti sistem untuk menjadi kaya. Ciri-cirinya : Senang dengan detail dan tekun dalam mengikuti sistem.
  2. Tipe Creator : Yaitu orang yang suka menciptakan hal-hal baru dan menjadi kaya karena hal baru tersebut. Ciri-cirinya : Kreatif, inovatif, suka hal-hal baru, suka tantangan baru.
  3. Tipe Star : Orang mendapat kekayaan karena memiliki keahlian dan bakat khusus yang tidak bisa ditiru oleh orang lain. Biasanya keahlian ini tidak bisa di delegasikan pada orang lain. Ciri-cirinya : Bakat khususnya sangat menonjol, ahli menarik perhatian, senang menjadi pusat perhatian, sangat menonjol dalam bidangnya.
  4. Tipe Suport : Orang yang ahli dalam memobilisasi sumber daya dan mengorganisasikannya untuk mencapai tujuan. Ciri-cirinya : Memiliki kemampuan leadership dan manajerial yang menonjol.
  5. Tipe Deal Maker : yaitu orang yang ahli melakukan negosiasi dan mempertemukan dua kepentingan atau lebih. Ciri-cirinya : Punya banyak teman, suka bergaul, jago meyakinkan orang lain, senang menjodohkan orang.
  6. Tipe Trader : Orang yang keahliannya berdagang. Ciri-cirinya : Peka terhadap perubahan situasi dan waktu, cermat dalam perhitungan, tidak malu berjualan, berorientasi pada keuntungan dan suka keuntungan cepat atau jangka pendek.
  7. Tipe Accumulator : adalah orang yang suka berinvestasi tanpa terlibat sehari-hari dalam bisnisnya. Ciri-cirinya : Jago menganalisa angka, punya jiwa kepemimpinan, suka mencermati trend, suka berada dibalik layar, sabar, tidak emosional, dan suka keberuntungan jangka panjang.
  8. Tipe Lord : yaitu orang yang bisa kaya karena banyak bisnisnya. Ciri-cirinya : Suka dengan pehitungan, mampu melihat peluang di mana-mana, mampu mendelegasikan, pintar menilai dan memilih orang untuk di jadikan kawan bisnisnya.
Nah...., bagaimana dengan anda ????
Lalu apa tipe anda, atau mungkin anda punya pendapat lain ! Berikan komentarnya !!

Saya berharap dengan kita lebih memahami bagaimana kita  dan dimana kira-kira jalur alamiah kita, sehingga kita lebih mudah untuk menentukan tujuan yang tepat.

Selamat berkarya semoga sukses untuk kita semua.

No comments:

Post a Comment