Laman

13 March 2016

Tips Joint Bisnis Online.

Kita sudah sering mendengar orang yang menyatakan dirinya tertipu puluhan juta rupiah oleh berbagai investasi atau bisnis online. Sudah sering terjadi di Indonesia ini "investasi bodong". Ketika dana sudah terkumpul milyaran rupiah akhirnya si owner kabur entah kemana. Investor gigit jari....

Berikut tips dari saya kalau anda mau joint dengan Bisnis Investasi Online :
  1. Siap menerima resiko kehilangan uang. Tidak ada bisnis yang abadi. Semua model bisnis apapun memiliki resiko rugi bahkan bangkrut.
  2. Investasikan uang sebesar kesiapan anda untuk kehilangan uang itu. Jangan memaksakan investasi dengan uang yang anda tidak siap kehilangan. Apalagi dana hasil hutang ke bank, hasil jual tanah atau jual rumah dll. 
  3. Jangan mencaci maki owner pada saat kondisi bisnis kolaps, rugi, atau bangkrut. Terimalah kenyataan bahwa usahanya gagal.
  4. Bersyukurlah jika mendapatkan hasil dari investasi anda.

Oke...mungkin itu dulu tips dari saya...dan jika teman-teman punya tips lain silahkan tuliskan di kotak komentar. Siapa tahu bermanfaat untuk teman yang lainnya.....!






No comments:

Post a Comment